Kota Bandung Juara l Kontes Domba Nasional Piala Presiden

- Penulis

Senin, 18 September 2023 - 11:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Raja Kasep, domba asal kota Bandung berhasil keluar sebagai juara 1 di Kontes Domba dan Kambing Piala Presiden dan Silatnas 2023, yang digelar Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada 16-17 September 2023.

Kontes yang diinisiasi Himpunan Peternak Domba dan Kambing Indonesia (HPDKI) itu, didapat oleh Kota Bandung yaitu juara 1 Raja Kasep, peringkat 6 Raja Kasep dan runner up Raja Petet.

Sedangkan hasil Seni Ketangkasan Domba Garut, Kota Bandung mendapat juara 1 kelas B, peringkat 6 kelas B dan peringkat 6 kelas C.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita mengikuti dua jenis kontes ternak. Alhamdulilah juara 1 Raja Kasep dan peringkat 6. Ini salah satu kontes yang paling bergengsi,” beber Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan DKPP Kota Bandung, Wilsandi Saefuloh, Senin 18 September 2023.

Dikatakan, penilaian berdasarkan performa tubuh, kesehatan hingga keseimbangan badan hewan.

“Kalau penilaian hampir sama seperti yang kemarin tingkat Provinsi Jawa Barat. Mulai dari kualitas performa tubuh, bagusnya tubuh, keseimbangan, kebersihan dan kesehatan,” ungkapnya.

Terdapat ribuan kontestan yang mengikuti ajang piala bergengsi itu, dari seluruh provinsi hingga kabupaten kota.

“Peserta yang mengikuti itu sekitar 1.500 ekor. Jadi setelah juara tingkat provinsi, ini sebagai pembuktian juga domba di Kota Bandung punya kualitas secara nasional bisa mendapatkan dukungan yang baik,” tuturnya.

Menurut Wilsandi, terdapat 165 peternak yang terdata oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung. Namun jumlah itu terus diperbaharui. Pasalnya masih terdapat peternak yang berdiri sendiri.

“Ada 165 peternak di Kota Bandung, kita masih update terus konsolidasi dengan HPDKI (Himpunan Peternak Domba dan Kambing Indonesia). Banyak juga yang berdiri sendiri,” pungkasnya.

Kontes Ternak dan Seni Ketangkasan Domba Garut tersebut merupakan agenda tahunan dengan tujuan meningkatkan perekonomian para peternak. ***

Komentari

Berita Terkait

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025
Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung
XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia
BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Sabtu, 19 April 2025 - 17:50 WIB

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 April 2025 - 17:17 WIB

Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani

Sabtu, 19 April 2025 - 12:23 WIB

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terbaru

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB

FEATURED

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:50 WIB

FEATURED

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Sabtu, 19 Apr 2025 - 12:23 WIB