Kang Supri Ingatkan Kota Tasikmalaya Tuan Rumah Peparda 2022

- Penulis

Selasa, 17 Maret 2020 - 12:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Bersama : Ketua Umum NPCI Jawa Barat Supriatna Gumilar (baju batik) berpose bersama saat pelantikan Ketua NPCI Kota Bandung Adik Fachroji belum lama ini. Dihadiri Walikota Bandung Oded M Danial. Kadispora Kota Bandung Edi Marwoto, ketua Umum KONI Kota Bandung Nuryadi dan Kapolsek Bojongloa Kidul Kompol. Pol Edy Kusmawan. SH, MH. PJ.Com-Joel

 

BANDUNG, PelitaJabar – Ketua Umum National Paralympic Committe Indonesia (NPCI) Jawa Barat Supriatna Gumilar mengingatkan Kota Tasikmalaya agar segera memberi keputusan terkait rencana menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Paralympic Daerah (Peparda) tahun 2022.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita memberi waktu hingga pertengahan tahun ini. Jika tidak ada putusan juga, kita tawarkan pada daerah lain,” tegas Supriatna yang akrab dipanggil Kang Supri ini di Bandung Selasa (17/03/2020).

Selama ini NPCI Jawa Barat terus menunggu keseriusan dari Pemerintah Kota Tasikmalya.

“Namun jawaban mereka cuma a, i, u aja. Tidak ada keseriusan dan ketegasan. Padahal kita perlu kepastian. Apalagi, waktu terus berjalan. Kalau tidak sanggup bilang. Jadi kita bisa pindahkan ke daerah lain,” ucap Kang Supri.

NPCI Jawa Barat menginginkan, setiap pelaksanaan Peparda selalu ada peningakatan kualitas selain kuantitas jumlah cabang olahraga dan jumlah peserta.

“Kalau tuan rumah pelaksana saja belum putus, bagaimana kita NPCI Jawa Barat memulai persiapan,” kata Kang Supri didampingi Sekum NPCI Jabar Agung Fajar Bayu Ajie.

Disinggung calon daerah alternatif, pihaknya mengatakan sudah ada.

“Sudah. Kita sudah mengantongi beberapa nama daerah yang sanggup menjadi tuan rumah Peparda menggantikan Kota Tasikmalaya jika tidak sanggup,” tegasnya.

Satu kota yang sudah ditawarkan dan langsung disampaikan ke Walikotanya adalah Kota Bandung.

“Saya sudah tawarkan langsung ke Pak Walikota Mang Oded pada saat pelantikan NPCI Kota Bandung. Beliau (Mang Oded) menyambut baik dan bahkan meminta Ketua NPCI Kota Bandung, Dispora serta Komisi D DPRD Kota Bandung untuk segera berkoordinasi soal penawaran NPCI Jawa Barat ke Pemerintah Kota Bandung terkait tuan rumah Peparda tahun 2022,” jelas Kang Supri

Dirinya tidak ingin budaya berleha-leha.

“NPCI Jabar yang saya pimpin bergerak cepat dan memanfaatkan waktu semaksimal mungkin. Pengurus yang berleha-leha atau lamban, saya tinggal atau saya ” diamkan” alias saya rumahkan,” pungkasnya. Joel

Komentari

Berita Terkait

Cetak Advokat Handal, DPD FERARI Jabar dan STAI Siliwangi Gelar PKPA
Penutupan AAYF 2025, Farhan Sebut Bandung Adalah Kota dengan Ragam Budaya Berkumpul dan Bersatu
Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin
Malaysia Hingga India Hadiri Pembukaan Asia Africa Festival 2025
Dosen Tel-U Sabet Empowered Women Awards 2025 Tingkat Asia-Pasifik
Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa
Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama
bank bjb Perkuat Sinergi dengan Pemkab Kuningan Lewat Pinjaman Daerah

Berita Terkait

Senin, 20 Oktober 2025 - 18:36 WIB

Cetak Advokat Handal, DPD FERARI Jabar dan STAI Siliwangi Gelar PKPA

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:32 WIB

Penutupan AAYF 2025, Farhan Sebut Bandung Adalah Kota dengan Ragam Budaya Berkumpul dan Bersatu

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:21 WIB

Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:08 WIB

Malaysia Hingga India Hadiri Pembukaan Asia Africa Festival 2025

Minggu, 19 Oktober 2025 - 15:05 WIB

Dosen Tel-U Sabet Empowered Women Awards 2025 Tingkat Asia-Pasifik

Berita Terbaru

Wali Kota Bandung saat meninjau Pasar Seni ITB. PJ/Dok

FEATURED

Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin

Senin, 20 Okt 2025 - 17:21 WIB