PASAR Kreatif : Ketua Komisi B DPRD Kota Bandung, Nunung Nurasiah, S. Pd., menghadiri undangan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung, di Pameran Pasar Kreatif Kota Bandung 2023 di Mall 23 Paskal, Kamis (3/8/2023).
BANDUNG, PelitaJabar – Ketua Komisi B DPRD Kota Bandung, Nunung Nurasiah, S.Pd merasa bersyukur dan mendoakan Pasar Kreatif Kota Bandung 2023 bersama Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung dapat terus berjalan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Pasalnya, pameran yang diikuti 284 produk di 7 mal di Kota Bandung itu, melibatkan sejumlah pelaku UMKM.
“Alhamdulilah luar biasa mantap, sukses terus untuk Kota Bandung. Dan saya juga berharap, para pelaku usaha dapat terus berinobasi, serta meningkatkan mutu produk,” bebernya disela Pasar Kreatif 2023 bersama Disdagin Kota Bandung.
Nunung juga berharap, Pasar Kreatif dapat membangkitkan perekonomian Kota Bandung.
“Mudah-mudahan untuk ke depannya dapat terus berlanjut, sehingga semakin banyak produk umkm yang ikut pameran,” ucapnya.
Dia mengimbau warga kota Bandung harus mencintai produk lokal, kepada para pengrajinnya.
“Apalagi Kota Bandung terkenal dengan kreatifnya semakin semangat untuk berinovasi dengan dukungan Pemerintah Kota Bandung, jadi ayo kita semarakkan pasar kreatif Kota Bandung 2023,” pungkasnya. ***