Puluhan Sekolah di Jabar Jadi Pionir Implementasi SSK

- Penulis

Selasa, 29 April 2025 - 23:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Sebanyak 66 SMA, SMK dan MA menjadi pionir implementasi Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) di Jawa Barat (Jabar).

“Sekolah bukan hanya menjadi tempat belajar, tapi membentuk nilai kehidupan, merencanakan kehidupan, (mempelajari) kesehatan reproduksi, dan membangun empati serta relasi sosial yang sehat bagi remaja,” papar Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Jabar, Siska Gerfianti saat Rapat Koordinasi dan Kolaborasi Lintas Sektor Optimalisasi Sekolah Siaga Kependudukan di Aula Dewi Sartika, Kantor Dinas Pendidikan Jabar, Selasa 29 April 2025.

Ke-66 SSK tersebut berasal dari enam belas kabupaten/kota di Jabar.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Siska menjelaskan, pembentukan SSK adalah komitmen dan upaya menghadapi berbagai isu kependudukan di kalangan anak, seperti pencegahan perkawinan anak dan nol perundungan.

Untuk mewujudkan hal tersebut, lanjutnya, dibutuhkan kolaborasi lintas sektor untuk membangun lingkungan sekolah yang inklusif, aman, dan mendukung tumbuh kembang anak secara optimal.

“Perlu sinergi dari berbagai sektor. Bukan hanya untuk menumbuhkan pola pikir dan perilaku baik generasi muda, tetapi juga memberikan ruang aman bagi anak-anak untuk bertumbuh secara sosial, emosional, dan intelektual,” kata Doksis, sapaan akrabnya.

Melalui SSK, Siska berharap sekolah bisa berperan meningkatkan kesadaran generasi muda untuk menghindari pernikahan di usia anak.

“Ada banyak risiko yang muncul, seperti putus sekolah. Sehingga, akses pendidikan dan peluang kerja yang lebih baik akan menurun dan berisiko tinggi terkena masalah kesehatan reproduksi,” terangnya.

Peserta rapat koordinasi ini terdiri dari berbagai perangkat daerah lintar sektor dan komunitas.

Beberapa narasumber berasal perwakilan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Jabar, profesional kesehatan serta Kepala SMA Kosgoro Kota Bogor, Herman Lasrin sebagai salah satu SSK di Jabar.

Hadir Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Cadisdik) Wilayah V, Lima Faudiamar. ***

Komentari

Berita Terkait

Peran Crystal Oscillator Dalam Menjaga Stabilitas Frekuensi Sistem Telekomunikasi
Perancangan Canttena Kaleng untuk Penguat Sinyal Wifi Indihome
Studi Propagasi Gelombang Radio
Adira Kenalkan Hasanah, Pembiayaan Haji Plus Tanpa Jaminan
Prof Cipto Kembali Maju Pimpin PSTI Jabar
Nuryadi Beberkan Kenapa Tidak Bantu BK Muaythai
Master Suryana Minta Ajang ITN Open IX 2026 Jaga Kualitas
Peran Amplifier dalam Sistem Telekomunikasi : Analisis Penguatan, Bandwidth, dan Kualitas Sinyal

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 08:16 WIB

Peran Crystal Oscillator Dalam Menjaga Stabilitas Frekuensi Sistem Telekomunikasi

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:12 WIB

Perancangan Canttena Kaleng untuk Penguat Sinyal Wifi Indihome

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:21 WIB

Studi Propagasi Gelombang Radio

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:08 WIB

Adira Kenalkan Hasanah, Pembiayaan Haji Plus Tanpa Jaminan

Kamis, 8 Januari 2026 - 15:14 WIB

Prof Cipto Kembali Maju Pimpin PSTI Jabar

Berita Terbaru

Foto ilustrasi. Web

FEATURED

Studi Propagasi Gelombang Radio

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:21 WIB

PT Adira Finance meluncurkan Hasanah, produk pembiyaan haji plus tanpa jaminan di Jakarta. PJ/Dok

EKONOMI

Adira Kenalkan Hasanah, Pembiayaan Haji Plus Tanpa Jaminan

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:08 WIB

FEATURED

Prof Cipto Kembali Maju Pimpin PSTI Jabar

Kamis, 8 Jan 2026 - 15:14 WIB