Saloka Fest, Cara Baru Nonton Konser Sheila On 7 Gratis

- Penulis

Kamis, 27 Juni 2024 - 11:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Bagi kamu yang suka nonton konser, info menarik ini, bisa kamu manfaatkan lho.

Pasalnya, bank bjb menggelar program promosi bertajuk Saloka Fest, memberikan kesempatan kepada nasabah dan calon nasabah untuk mendapatkan tiket festival hanya dengan menabung.

Program mulai 27 Mei hingga 21 Juni 2024 dan terbuka bagi nasabah baru maupun lama.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saloka Fest, akan dimeriahkan berbagai artis papan atas, seperti Sheila On 7, Denny Caknan, dan berbagai musisi lain seperti Soundloka, Parade Hujan, hingga Guyon Waton.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto, menjelaskan, program Saloka Fest dirancang sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah setia.

“Kami ingin memberikan pengalaman berbeda kepada nasabah setia, di mana mereka bisa mendapatkan tiket festival hanya dengan menabung. Ini adalah salah satu cara kami untuk meningkatkan engagement dan loyalitas nasabah,” kata Widi Kamis (27/06/2024).

Untuk mendapatkan tiket Saloka Fest, nasabah hanya perlu melakukan setoran awal dan bulanan sesuai ketentuan yang berlaku.

Ada beberapa skema penempatan dana yang bisa dipilih nasabah, seperti bjb Tandamata Berjangka/SiMuda, Lock Dana bjb Tandamata, dan bjb siap.

“Program ini juga berlaku untuk dana fresh fund, yaitu dana yang berasal dari luar rekening bank bjb dan masuk maksimal 7 hari sebelum tanggal kepesertaan,” tambahnya.

bank bjb juga mengajak masyarakat untuk mengikuti program Lalala Festival yang akan berlangsung di Jakarta pada 23 hingga 25 Agustus 2024 dan Prambanan Jazz Festival pada 5 hingga 7 Juli 2024.

Cukup menjadi nasabah bank bjb bisa mendapatkan tiket festival serta berbagai kemudahan lain di event-event mendatang yang didukung oleh bank bjb.

Yuk, segera menabung di bank bjb. Untuk Informasi ebih lanjut dapat mengunjungi www.bankbjb.co.id ***

Komentari

Berita Terkait

Nuryadi Beberkan Kenapa Tidak Bantu BK Muaythai
Master Suryana Minta Ajang ITN Open IX 2026 Jaga Kualitas
Peran Amplifier dalam Sistem Telekomunikasi : Analisis Penguatan, Bandwidth, dan Kualitas Sinyal
Kajian Gangguan (Noise) dalam Sistem Telekomunikasi serta Pengaruhnya terhadap Kualitas Sinyal
BOD Band : Deg-degan Saat Tampil Bareng Wali Kota Bandung
Farhan Optimis, Sektor Pariwisata Kota Bandung Mulai Bangkit
Dukung Petani Lokal, Pos Gaet Rumah Tani Indonesia
Dianggap Bukan Aset, Pemprov Jabar Hentikan Dukungan Finanasial Masjid Raya Bandung

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:33 WIB

Nuryadi Beberkan Kenapa Tidak Bantu BK Muaythai

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:46 WIB

Master Suryana Minta Ajang ITN Open IX 2026 Jaga Kualitas

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:15 WIB

Peran Amplifier dalam Sistem Telekomunikasi : Analisis Penguatan, Bandwidth, dan Kualitas Sinyal

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:38 WIB

Kajian Gangguan (Noise) dalam Sistem Telekomunikasi serta Pengaruhnya terhadap Kualitas Sinyal

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:54 WIB

BOD Band : Deg-degan Saat Tampil Bareng Wali Kota Bandung

Berita Terbaru

Dr. Nuryadi. MPd

FEATURED

Nuryadi Beberkan Kenapa Tidak Bantu BK Muaythai

Rabu, 7 Jan 2026 - 20:33 WIB

Master Suryana

FEATURED

Master Suryana Minta Ajang ITN Open IX 2026 Jaga Kualitas

Rabu, 7 Jan 2026 - 18:46 WIB

Personil BOD Band usai latihan. PJ/Dok

FEATURED

BOD Band : Deg-degan Saat Tampil Bareng Wali Kota Bandung

Rabu, 7 Jan 2026 - 16:54 WIB