Uu : Harus Selaras BPD Dengan Kepala Desa

- Penulis

Minggu, 14 Maret 2021 - 08:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KAB. MAJALENGKA, PelitaJabar — Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat (Jabar) Uu Ruzhanul Ulum mendorong Badan Permusyawaratan Desa (BPD) membangun komunikasi yang baik dengan perangkat desa. Tujuannya, BPD sebagai lembaga legislasi, aspirasi, dan pengawasan, berjalan optimal.

“Harus ada keselarasan antara BPD dengan pihak kepala desa. Kuncinya harus saling berkomunikasi agar satu asa dan satu pemikiran,” kata Kang Uu, saat pelantikan Pengurus Daerah (PD) Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kabupaten Majalengka periode 2021-2027 di Pendopo Bupati Majalengka, Jumat (12/3/2021).

Kang Uu pun menyatakan, pemerintah desa memiliki peran strategis dalam pembangunan. Maka, fungsi dan tugas seluruh perangkat desa, termasuk BPD, harus berjalan optimal.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalau antara BPD dan kepala desa kurang harmonis dikhawatirkan program tidak jalan dan pembangunan desa terhambat,” imbuhnya.

PABPDSI Kabupaten Majalengka pun diharapkan membangun komunikasi yang baik dengan Pemerintah Kabupaten Majalengka, Pemerintah Daerah Provinsi Jabar, dan semua pihak yang turut membangun desa.

“Sehingga PABPDSI membawa nuansa baru kepada para BPD. Mungkin nanti diadakan pelatihan, Diklat, atau semacamnya untuk menguatkan peran BPD,” ucapnya.

Bupati Majalengka Karna Sobahi berharap, dengan keselarasan BPD dan kepala desa, pembangunan desa dapat berjalan baik.

“BPD dan kepala desa harus akur. Artinya, saling memahami tupoksi, kalau saling memahami tidak akan ada perselisihan,” pungkasnya. Rls

Komentari

Berita Terkait

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025
Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung
XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia
BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang
Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Sabtu, 19 April 2025 - 17:50 WIB

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 April 2025 - 17:17 WIB

Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani

Sabtu, 19 April 2025 - 12:23 WIB

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Jumat, 18 April 2025 - 20:45 WIB

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung

Berita Terbaru

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB

FEATURED

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:50 WIB

FEATURED

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Sabtu, 19 Apr 2025 - 12:23 WIB

FEATURED

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:45 WIB