Fredy : Anak – anak Tak Usah Pikirkan Uang Saku, Anggap Saja Tabungan

- Penulis

Senin, 15 Juli 2019 - 11:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar — Sikap bertarung dan tak kenal lelah selalu diperlihatkan para atlet ini.

Bahkan lewat racikan pelatihnya para atlet ini selalu tampak bersikap kesatria dan tidak cengeng.

“Itulah yang saya tanamkan pada diri anak-anak. Pusat konsentrasi mereka hanya saya arahkan pada latihan. Khususnya untuk menghadapi Babak Kualifikasi PON nanti di Provinsi Maluku Utara beberapa bulan lagi,” tutur pelatih tinju Pelatda BK PON Jabar, Fredy Haurissa si Bandung Senin (15/7).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tidak hanya itu, Setiap breving, kepada para atlet selalu Fredy menekankan untuk tidak memikirkan hal-hal yang nantinya berdampak pada keseriusan latihan.

“Termasuk jangan mengingat uang saku,” kata Fredy.

Dirinya paham betul persoalan uang saku atlet adalah topik utama yang terjadi dalam persiapan atlet menjelang BK PON saat ini.

“Ribut-ribut soal uang saku di cabang olahraga lain, itu terserah. Tapi, tidak di cabang tinju. Saya dalam setiap memulai dan menutup latihan selalu katakan pada atlet bahwa jadikan uang saku kalian bagian dari tabungan. Jadi tidak perlu diingat-ingat,” ucapnya.

Kalau memang sudah waktunya lanjut Fredy yang rutin menambah jam terbang latihan atletnya di malam hari, uang saku sebagai hak atlet akan diterimanya.

“Anak-anak tinju sangat paham apa yang saya katakan. Sehingga dengan caranya sendiri membiayai proses latihan mereka. Mulai beli makanan, minuman dan suplement. Soal lainnya mereka yakin ” Bapak” mereka (KONI Jabar, red) pasti akan memperhatikan anak-anaknya,” jelasmantan petinju terbaik Nasional ini.

Sambil sedikit bercanda, Fredy yang dekat dengan atlet dan pelatih cabang olahraga lainnya ini, mengatakan kalau persiapan menghadapi PON di Papua bahkan menghadapi BK, kali ini Jawa Barat sangat berbeda dengan PON sebelumnya.

“Kami paham betul kalau KONI Jabar sudah memiliki konsep program yang betul menuju prestasi terbaik di Papua. Tapi sayang, program yang sudah dirancang tidak sesuai dengan anggaran yang dikucurkan Pemerintah Provinsi. Jadi, kita tinggal tunggu keajaiban tangan Tuhan untuk bantu KONI,” pungkasnya. Joel

Komentari

Berita Terkait

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival
Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik
Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh
Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 12:10 WIB

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 April 2025 - 07:08 WIB

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 April 2025 - 06:58 WIB

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Berita Terbaru

FEATURED

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 Apr 2025 - 12:10 WIB

FEATURED

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 Apr 2025 - 07:08 WIB

FEATURED

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:58 WIB

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB