Hadi Tjahjanto Sebut KONI Jabar & Cabor Kompak

- Penulis

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 21:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Pujian dan respon positif terus bermunculan kepada KONI Jabar dan Cabang Olahraga (Cabor).

Ketua Umum KONI Jawa Barat Prof.Dr. H.M. Budiana, S.IP, MSi, saat bincang santai dengan Marsekal TNI (Pur) Dr. (H.C) Hadi Tjahjanto. S.IP yang baru melantik kepengurusan Pengprov FORKI Jawa Barat pimpinan Gianto Hartono SE, melontarkan pujian.

Tidak hanya melihat kekompakan pengurus FORKI Jabar yang dilantik, tapi juga perhatian KONI dan Pemerintah Jawa Barat terhadap Cabor cukup tinggi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pak Hadi sangat respek sekali melihat kekompakan FORKI Jabar, lalu perhatian KONI dan Pemerintah Jawa Barat terhadap cabor,” kata Budiana Sabtu, 14 Oktober 2023.

Dia sangat tergugah untuk hal ini. Pak Hadi sebut Budiana menyampaikan itu langsung pada dirinya. Katanya jarang-jarang ada kekompakan seperti ini.

“Lalu kata saya katakan ini standar. Namun beliau tetap menyebut di Jawa Barat beda,” ucap Wakil rektor Universitas Pasundan ini, menirukan kalimat Hadi Tjahjanto.

Mendengar pujian spontan dari Ketua Umum PB Forku yang juga Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), bagi Budiana ini tidak dibuat-buat.

“Saya berharap aura positif seperti ini bisa terjadi di semua cabang olahraga (Cabor) anggota KONI Jabar. Rasa-rasanya adem banget,” tambahnya.

Dikatakan, dalam waktu dekat ini Cabor anggota KONI Jabar akan melaksanakan Musorprov dan ada pula yang Musorprovlub.

“Yang Musorprovlub ya berhenti di Musorprovlub lah. Dan menjalankan organisasi kecaborannya dengan baik tanpa ada persoalan lagi. Apa sih yang dicari dalam mengurus olahraga. Tentunya prestasi. Jadi ya ikhlas ikhlas sajalah,” ajak Budiana.

Budiana yang berasal dari keluarga besar karate ini berharap aura positif yang disampaikan Ketua Umum PB FORKI Hadi Tjahjanto terhadap olahraga Jawa Barat dapat terus dipertahankan.

“Mudah-mudahan ini aura positif buat kita semua,” ucapnya.

Terkait tawaran Jawa Barat menjadi penyelenggara Kejuaraan dunia karate, dia memberikan respon positif.

“Karena karate Jawa Barat ini juara umum berturut di PON XIX di Jawa Barat dan PON XX Papua, maka sebagai barometer dan tolak ukur prestasi tersebut dan para meternya adalah prestasi, maka Ketua Umum PB FORKI, berharap betul pada Jawa Barat. Saya sangat bangga dan dukung. Dan dukungan yang sama juga untuk Cabor lainnya jika mengadakan Kejuaraan Dunia,” bebernya.

Penunjukkan Jabar sebut Budiana sangat beralasan. Bagi Ketum PB adalah kepentingan bagi Indonesia. Karena banyaknya atlet-atlet Jawa Barat yang bagus dan unggulan yang menjadi harapan bagi PB FORKI.

“Komitmen lainnya ketua PB FORKI adalah adanya keinginan beliau untuk memperhatikan keperluan keperluan pembinaan olahraga di Jawa Barat. Jadi kita lihat saja nanti,” pungkasnya. Joel

Komentari

Berita Terkait

Perancangan Canttena Kaleng untuk Penguat Sinyal Wifi Indihome
Studi Propagasi Gelombang Radio
Adira Kenalkan Hasanah, Pembiayaan Haji Plus Tanpa Jaminan
Prof Cipto Kembali Maju Pimpin PSTI Jabar
Nuryadi Beberkan Kenapa Tidak Bantu BK Muaythai
Master Suryana Minta Ajang ITN Open IX 2026 Jaga Kualitas
Peran Amplifier dalam Sistem Telekomunikasi : Analisis Penguatan, Bandwidth, dan Kualitas Sinyal
Kajian Gangguan (Noise) dalam Sistem Telekomunikasi serta Pengaruhnya terhadap Kualitas Sinyal

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:12 WIB

Perancangan Canttena Kaleng untuk Penguat Sinyal Wifi Indihome

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:21 WIB

Studi Propagasi Gelombang Radio

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:08 WIB

Adira Kenalkan Hasanah, Pembiayaan Haji Plus Tanpa Jaminan

Kamis, 8 Januari 2026 - 15:14 WIB

Prof Cipto Kembali Maju Pimpin PSTI Jabar

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:33 WIB

Nuryadi Beberkan Kenapa Tidak Bantu BK Muaythai

Berita Terbaru

Foto ilustrasi. Web

FEATURED

Studi Propagasi Gelombang Radio

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:21 WIB

PT Adira Finance meluncurkan Hasanah, produk pembiyaan haji plus tanpa jaminan di Jakarta. PJ/Dok

EKONOMI

Adira Kenalkan Hasanah, Pembiayaan Haji Plus Tanpa Jaminan

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:08 WIB

FEATURED

Prof Cipto Kembali Maju Pimpin PSTI Jabar

Kamis, 8 Jan 2026 - 15:14 WIB

Dr. Nuryadi. MPd

FEATURED

Nuryadi Beberkan Kenapa Tidak Bantu BK Muaythai

Rabu, 7 Jan 2026 - 20:33 WIB