BANDUNG, PelitaJabar – Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat (Jabar) mendukung pendirian Sekolah Keberbakatan Olahraga (SKO) yang digagas oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud).
Kadisdik Jabar, Dedi Supandi menjelaskan, pendirian SKO merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan akses dan mutu pendidikan.
“Nantinya, di SKO siswa akan fokus dilatih bakat olahraganya,” ungkap Dedi saat Rapat Pembahasan Sekolah Keberbakatan Olahraga di Kantor Disdik Jabar, Senin (22/3/2020).
Menurutnya, siswa Jabar memiliki potensi luar biasa untuk menjadi atlet profesional.
Sementara Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan (PSMK) Disdik Jabar, Edy Purwanto mengatakan, pendirian SKO ini masih dalam tahap pembahasan.
“Masih ada yang harus dikaji. Melalui rapat ini, kita ingin dengar pendapat dari para stakeholder dan pemangku kebijakan yang bersinggungan dengan pendirian SKO ini,” ujarnya.
Ia menjelaskan, salah satu unsur yang menjadi perhatian adalah penyiapan sumber daya manusia (SDM) dan kurikulumnya.
“SDM-nya harus kita siapkan dan kurikulumnya juga khusus. Itu harus jadi perhatian juga,” imbuhnya.
Sementara perwakilan KONI Jabar, Agus Jumaedi mengungkapkan, yang harus diperhatikan adalah pemilihan bidang olahraga yang nantinya akan dibina.
“Apakah olahraga populer atau nonpuler, namun berpotensi meraih prestasi,” jelasnya singkat.
Berdasarkan kebijakan Kemdikbud, nantinya SKO akan didirikan di Kabupaten Kuningan. Rls