BANDUNG, PelitaJabar – Terkait Musyawarah Olahraga Provinsi Luar Biasa (Musorprov) Federasi Triathlon Indonesia (FTI) Jawa Barat, KONI Jabar segera mengirimkan surat ke FTI Pusat.
Pasalnya, hanya cabor Triathlon yang belum menyelesaikan permasalahan internal. Hal ini disebabkan dengan di nonaktifkan Ketua Pengprov FTI Jabar, Dr. Tek Gunaryo oleh PP FTI Pusat.
“Kita ingin semua organisasi olahraga di KONI Jawa Barat harus tuntas menjelang pelaksanaan Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov). Artinya nol persen persoalan saat Rakerprov berlangsung,” jelas Wakil Ketua Umum I Jabar Abdul Rosyad Irwan kepada PJ Rabu 22 November 2023.
Mantan Ketua Umum KONI Kota Bekasi ini melanjutkan, beberapa waktu lalu KONI Jabar kedatangan carakteker PP FTI Pusat berkoordinasi dan membahas persiapan Musorprovlub.
“Tapi selama berjalannya waktu carakteker habis masa tugasnya dan Ketua Umum PP FTI pun telah berganti,” jelas bang Yan, sapaan akrabnya.
Karena itu KONI Jawa Barat tidak mau menunggu lama, dan akan jemput bola dengan berkirim surat kepada Ketua Umum PP FTI terpilih yang baru.
Isinya mempertanyakan kelanjutan caracteker yang dibentuk pengurus PP FTI yang lama dan penyelesaian Pengprov FTI Jabar.
“Insya Allah dalam waktu dekat ini kami kirim suratnya. Semoga sebelum pelaksanaan Rakerprov nanti, persoalan Cabor Triathlon selesai,” harapnya.
Selain itu, Cabor lainnya yang juga habis masa kepengurusannya yaitu sepaturoda, akan menggelar Musorprov 16 Desember mendatang. Joel