Uu : TTMD Sebagai Aktualisasi Budaya Gotong Royong

- Penulis

Kamis, 11 Juli 2019 - 21:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMEDANG, PelitaJabar — Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum mengungkapkan,  TNI Manunggal Membangun Desa (TTMD) sebagai aktualisasi budaya gotong royong karena seluruh elemen bangsa. Bergandeng tangan, dan bersatu menggelorakan nilai kebangsaan. Tujuannya, agar kesejahteraan masyarakat desa meningkat

“Sasaran (bantuan) langsung mengena untuk masyarakat,” jelas Uu saat menjadi Inspektur Upacara Pembukaan TMMD ke-105 TA 2019 di Lapangan Desa Pandanaan, Kabupaten Sumedang, Selasa (9/7).

Menurutnya, TTMD ke-105 dapat mengakselerasi pembangunan desa. Uu mengapresiasi program yang melibatkan TNI, Pemda dan masyarakat, karena sejalan dengan misi Pemerintah Pusat, membangun Indonesia dari pinggiran.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Strategi pemberdayaan masyarakat harus tercermin. TMMD diharapkan mendorong peran serta dan partisipasi aktif masyarakat sehingga secara bertahap masyarakat mampu menbangun diri dan lingkungan secara mandiri,” ucap Uu.

Sementara, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Tri Soewandono mengatakan, TMMD merupakan program terpadu lintas sectoral, sehingga dalam pelaksanaannya, TNI tidak bekerja sendiri, tetapi menggandeng banyak pihak.

Jenderal bintang dua ini melanjutkan, target utama TMMD ke-105 adalah pengecoran jalan sepanjang 1.000 meter, lebar 2,5 meter, dan pengerasan jalan 200 meter. Selanjutnya jembatan sungai Cibodas dengan panjang 12 meter, tinggi 2,5 meter, dan lebar 3 meter.

Lalu, rehab jembatan sungai Cijeungjing dengan panjang 17 meter dengan lebar 2,3 meter. Adapula, pengerjaan jembatan Ciereng dengan 4 meter, lebar 3 meter dan tinggi 2,5 meter. Jembatan beton plat itu memiliki empat unit sayap jembatan. Dan pembuatan Loneng Jembatan sepanjang 3 meter, tinggi 1 meter, dan lebar 0,5 meter.

Selain itu, kata Tri Soewandono, TMMD akan membuat TPT di empat titik, pembenahan gorong-gorong, dan kupas tanah. “Untuk sasaran tambahan, akan dilaksanakan rehab mesjid, pembuatan MCK dan pengerjaan pos kamling,” ucapnya.

Selain pengerjaan infrastruktur fisik, dalam TMMD ke-105, akan ada kegiatan penyuluhan kesehatan, penyuluhan hukum, penyuluhan kesejahteraan rakyat, kesadaran bernegara, keamanan, dan ketertiban masyarakat.

Hadir Kapolda Jabar Irjen Pol Drs. Rudy Sufahriadi, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, Danrem 062/TN Kolonel Inf Prawito, Kabid Propam Polda Jabar Kombes Pol Sri Satyatama, Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo S.Ik MH dan Dandim 0610 Sumedang Letkol Arh. Novianto Firmansyah. Mal

Komentari

Berita Terkait

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025
Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung
XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia
BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang
Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Sabtu, 19 April 2025 - 17:50 WIB

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 April 2025 - 17:17 WIB

Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani

Sabtu, 19 April 2025 - 12:23 WIB

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Jumat, 18 April 2025 - 20:45 WIB

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung

Berita Terbaru

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB

FEATURED

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:50 WIB

FEATURED

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Sabtu, 19 Apr 2025 - 12:23 WIB

FEATURED

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:45 WIB