Waspada, Kabel Semrawut di Kota Bandung Ancam Keselamatan

- Penulis

Rabu, 7 Desember 2022 - 06:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Setelah sampah berserakan di beberapa ruas Kota Bandung, kini giliran kabel listrik bertebaran dimana mana. Ibarat benang kusut, pemandangan tak sedap dilihat itu, kini menghiasi Kota dengan julukan Paris Van Java.

Tak hanya itu, kabel-kabel listrik tersebut, tentunya juga sangat membahayakan bagi pengguna jalan. Jika kabel semrawut itu putus, dikhawatirkan mengancam keselamatan jiwa anda.

Deny Zaelani seorang peneliti sekaligus praktisi tata ruang menilai, Pemerintah Kota Bandung telah gagal memanfaatkan tata ruang sebagaimana mestinya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Padahal menurutnya, di Kota Bandung itu banyak pakar tata ruang yang bisa diajak berkolaborasi untuk memanfaatkan disiplin ilmu yang dimiliki.

‘Semua itu kembali kepada niatan pimipinannya (Wali Kota). Tata ruang ini artinya setiap ruang yang ada harus ditata, bukan malah dibiarkan berjalan apa adanya,’ papar Deni kepada media Senin 5 Desember 2022.

Dikatakan, di dalam tata ruang itu ada berbagai disiplin ilmu. Namun anehnya, semakin ke sini Kota Bandung semakin tidak beraturan.

‘Coba lihat, kabel-kabel semrawut yang mengganggu keamanan dan kenyamanan di jalan. Seharusnya kan pemerintah Kota Bandung memfasilitasi atau menyediakan tempat (ducting) bagi kabel-kabel tersebut supaya aman dan tidak merusak pemandangan. Ini bagian dari tata ruang,’ tegasnya.

Dia juga menyoroti pedestrian (trotoar) yang kini beralih fungsi menjadi lahan berjualan pedagang kaki lima (PKL).

‘Kondisi pedestrian banyak yang sudah beralihfungsi menjadi sarana PKL berjualan. Ini kan sudah merampas hak para pejalan kaki. Jadi sekali lagi saya tegaskan kalau pemerintah Kota Bandung telah gagal memanfaatkan tata ruang sebagaimana mestinya,’ pungkasnya. ***

Komentari

Berita Terkait

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival
Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik
Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh
Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 12:10 WIB

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 April 2025 - 07:08 WIB

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 April 2025 - 06:58 WIB

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Berita Terbaru

FEATURED

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 Apr 2025 - 12:10 WIB

FEATURED

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 Apr 2025 - 07:08 WIB

FEATURED

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:58 WIB

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB