Emil Serahkan Beasiswa JFLS Untuk 1.327 Mahasiswa

- Penulis

Kamis, 8 Oktober 2020 - 12:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Gubernur Jawa-Barat Ridwan Kamil menyerahkan beasiswa Jabar Future Leaders Scholarship (JFLS) tahun 2020, kepada 1.327 mahasiswa Jabar di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis (8/10/2020).

Setiap mahasiswa penerima JFLS akan mendapatkan bantuan berupa biaya pendidikan serta pendampingan penanaman soft skill yang terdiri dari mahasiswa tingkat D3, D4, S1, S2, dan S3.

“Sebelum memberi manfaat, Anda harus selesai dengan urusan diri sendiri. Salah satunya, sekolah yang betul, sekolah yang baik, jangan sampai menghabiskan waktu dengan kesia-siaan,” kata Emil dalam sambutannya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Emil mengingatkan, momen hari ini harus menjadi penyemangat bagi para pemuda sebagai penerus bangsa. Terlebih, pada 2045, Indonesia diprediksi menjadi negara dengan pertumbuhan ekonomi yang luar biasa.

Ke depan, Gubernur melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Jabar akan berupaya menambah jumlah penerima JFLS. Selain itu, akan ada penambahan kriteria penerima, yakni mahasiswa Jabar yang melanjutkan pendidikan di universitas di luar Jabar.

“Tahun depan harus diperjuangkan dua kali lipat (penerimanya) sehingga penerima manfaatnya lebih banyak,” ungkapnya.

Sementara itu, Sekdisdik Jabar, Wahyu Mijaya mengatakan, pihaknya akan berusaha merealisasikan penambahan kuota dan kategori penerima JFLS tahun depan.

“Kita akan coba realisasikan dengan berbagai kondisi sekarang,” ujarnya.

Dikatakan, FLS tahun 2020 diikuti oleh 30.211 peserta dan bekerja sama dengan 109 perguruan tinggi. Adapun anggaran mencapai Rp29 miliar. ***

Komentari

Berita Terkait

Dosen Tel-U Sabet Empowered Women Awards 2025 Tingkat Asia-Pasifik
Peduli Terhadap Lingkungan, Erwin Apresiasi UNPAS
SWASTAMITA 2025 Usung RITES DISRUPTED: Fragments of the Past
Tingkatkan Minat Baca, Centratama Group Hadirkan Perpustakaan Digital di SMPN 35 Bandung
Erwin Sebut Pramuka Bukan Hanya Ekstrakurikuler, Tapi Pembentukan Karakter
Ribuan Mahasiswa Ikuti PPKMB 2025, Sudan & Jepang Lirik USB YPKP
Pasar Murah & Pengobatan Gratis Semarakkan HUT 61 Golkar Kota Bandung
Jaga Kualitas MTQ, Dewan Hakim LPTQ Ikuti BIMTEK

Berita Terkait

Minggu, 19 Oktober 2025 - 15:05 WIB

Dosen Tel-U Sabet Empowered Women Awards 2025 Tingkat Asia-Pasifik

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 12:20 WIB

Peduli Terhadap Lingkungan, Erwin Apresiasi UNPAS

Jumat, 17 Oktober 2025 - 14:17 WIB

SWASTAMITA 2025 Usung RITES DISRUPTED: Fragments of the Past

Selasa, 14 Oktober 2025 - 17:45 WIB

Tingkatkan Minat Baca, Centratama Group Hadirkan Perpustakaan Digital di SMPN 35 Bandung

Selasa, 14 Oktober 2025 - 17:33 WIB

Erwin Sebut Pramuka Bukan Hanya Ekstrakurikuler, Tapi Pembentukan Karakter

Berita Terbaru

Uji ekstrem dua unit TIGGO 9 saling bertabrakan pada kecepatan 50 km/jam dengan sudut tumpang tindih 15°. PJ/ISTMW

FEATURED

Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa

Minggu, 19 Okt 2025 - 14:45 WIB

Dadi Ahmad Roswandi, resmi terpilih sebagai Ketua IKASMANTIKA masa bakti 2025–2030. PJ/Dok

DAERAH

Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030

Sabtu, 18 Okt 2025 - 12:59 WIB